Fakta Mengejutkan Kematian Humaira Asghar Ali: Aktris Pakistan Ditemukan Membusuk, Diduga Wafat Sejak 2024

Kabar duka datang dari dunia hiburan Pakistan, aktris Humaira Asghar Ali ditemukan tewas membusuk di apartemennya di Karachi. Hasil forensik menyebutkan, ia diduga sudah meninggal sejak Oktober 2024 tanpa diketahui siapa pun.

TRENDING NEWS

Redaksi Fasamedia

7/11/20251 min read

Jakarta — Dunia hiburan Pakistan diguncang kabar tragis. Aktris dan model Humaira Asghar Ali ditemukan meninggal dunia dalam kondisi mengenaskan di apartemennya yang berlokasi di Defence Housing Authority (DHA) Phase VI, Karachi. Penemuan jasadnya yang membusuk pada 7 Juli 2025 ini mengungkap fakta mengejutkan, diduga Humaira telah wafat sejak Oktober 2024.

Melansir India Today, jenazah Humaira ditemukan setelah pemilik apartemen melaporkan keterlambatan pembayaran sewa yang sudah berbulan-bulan dan mencium bau tidak sedap dari unit apartemen tersebut. Polisi Gizri yang tiba sekitar pukul 15.15 waktu setempat mendapati pintu apartemen terkunci rapat dari dalam. Setelah dibuka secara paksa, mereka menemukan jasad Humaira dalam kondisi membusuk parah.

“Kondisinya sudah memasuki tahap pembusukan lanjut dan dipenuhi serangga,” ungkap salah satu pejabat kepolisian seperti dikutip dari Times of India. Bahkan tubuhnya telah berubah menjadi massa berwarna hitam, pertanda telah lama meninggal.

Mengutip Arab News, hasil penyelidikan forensik dan digital—termasuk analisis riwayat panggilan telepon dan media sosial—menyatakan Humaira kemungkinan besar sudah meninggal sejak Oktober 2024. Artinya, jenazahnya baru ditemukan sekitar 8–9 bulan setelah kematiannya.

“Pintu dan balkon apartemen terkunci dari dalam. Tidak ada tanda-tanda perampokan atau kekerasan,” jelas kepolisian setempat, menepis dugaan adanya tindakan kriminal yang melibatkan orang lain.

Investigasi lebih lanjut menemukan apartemen Humaira dalam keadaan berantakan. Ditemukan makanan kadaluarsa, tagihan listrik dan sewa yang sudah lama tidak dibayar, serta botol minuman yang berkarat. Semua ini mengindikasikan kemungkinan besar Humaira menjalani hari-hari terakhirnya dalam kesendirian dan keterasingan.

Yang menarik perhatian publik, postingan terakhir Humaira di Instagram mendadak viral setelah kabar kematiannya beredar. Banyak yang menyampaikan belasungkawa sekaligus mempertanyakan bagaimana seorang figur publik bisa meninggal dunia dalam kesendirian tanpa diketahui orang terdekat selama berbulan-bulan.

Humaira Asghar Ali dikenal sebagai aktris yang aktif di dunia hiburan Pakistan dan pernah berpartisipasi dalam reality show Tamasha Ghar. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi para penggemar dan rekan-rekan selebritas.

Kisah tragis ini sekaligus membuka mata publik tentang pentingnya kepedulian terhadap kondisi kesehatan mental dan sosial para pekerja kreatif yang mungkin mengalami isolasi dalam kehidupan pribadinya.

Editor: Permadani T.